Pelaksanaan kegiatan karya wisata adalah salah satu bentuk pembelajaran
sebagai pengetahuan penambah ilmu pengetahuan di luar sekolah yang diikuti oleh semua siswa kami
mencoba menggugah kesadaran dan wawasan terhadap lingkungan sekitar
melalui penafsiran dan persepsi dari berbagai karya wisata secara
memadai.
pada tahun pelajaran 201-2012 ini SDN Tunas Karya Keamatan Parongpong mengadakan karyawisata ke Museum Geologi Bandung dan Taman Lalu lintas pada tanggal 21 Juni 2012. jam delapan kami berangkat dari
sekolah di dampingi guru Taufik Mulyana, S,Pd, M.Pd dan kepala sekolah Dayat, S.Pd MM.Pd. dan rekan-rekan Mahasiswa menuju meseum Geologi dan Taman Lalu lintas , setelah kedua tempat itu selesai sekitar jam 15.00 kami sudah sampai ke sekolah lagi Alhamdullilah Karyawisata tahun ini bisa terlaksana dan berjalan dengan lancar dan kembali dengan sehat..Amin.
JADWAL PLPG 2014
Kamis, 21 Juni 2012
Sabtu, 16 Juni 2012
Persentase Kelulusan UN SD di Jabar Capai 100 Persen

BANDUNG,(PRLM).- Nilai rata-rata Ujian Nasional tingkat Sekolah Dasar di Jawa Barat mengalami penurunan dibanding tahun lalu. Sementara persentase kelulusan UN mencapai 100 persen.
Ditemui di ruang kerjanya, Jln. Dr. Radjiman Bandung, Jumat (15/6) Kepala Bidang Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat Dede Hasan mengatakan, kalau dibandingkan dengan tahun lalu, memang ada penurunan nilai rata-rata UN. Namun untuk masing-masing kabupaten kota bervariatif ada yang naik dan ada yang turun.
"Kalau dilihat ada penurunan. Nilai rata-rata UN Jawa Barat 22,33. Biasanya nanti berpengaruh pada passing grade. Tapi di masing-masing kabupaten kota ada yang naik ada yang turun," katanya.
Dede menjelaskan, di Jawa Barat ada satu siswa yang meraih nilai sempurna dengan nilai total 30. Siswa tersebut berasal dari SD Al-Azhar 12 Kabupaten Bekasi bernama Audrey Kumala dengan nilai bahasa Indonesia, Matematika, dan IPA masing-masing 10.
Sementara di urutan kedua dengan nilai total 29,60 diraih oleh Difa Habiba Rahman SD Salman Alfarisi Kota Bandung. Di urutan ketiga dengan nilai 29,40 diraih oleh lima siswa. Mereka adalah Zulafa Azmi Aunun Noor SDN Gegerkalong KPAD Bandung, Nazla Aqira Maghfirani SDN Kircon 7 Kota Bandung, Nabilah Qurrota Aeni SDN Sindangbarang 2 Kota Bogor, Rosa Carmelita SD Budi Mulia Kota Bogor, dan Alya Hasna Rizki Riandita SDN Sukadamai 3 Bogor.
"Jadi total di tiga besar ada tujuh siswa. Pada Kamis (14/6) kami sudah undang para siswa ini, dan mereka memang prestasinya bagus, dan orang tuanya juga sangat mendukung pendidikan anaknya," ujarnya.
Sementara itu, Dede menjelaskan, untuk peringkat sekolah berdasarkan nilai UN diraih oleh, SDN Pakuon Garut 03 dengan nilai rata-rata 28,67, SDN Duren 1 Karawang dengan nilai rata-rata 28,38, SDN Nagri Kidul Purwakarta dengan nilai rata-rata 28,37, SD Pertiwi Kota Bogor dengan nilai rata-rata 28,08, dan SDN 2 Kasugengan Lor Kabupaten Cirebon dengan nilai rata-rata 28,07.
Sedangkan untuk urutan lima besar kabupaten kota dengan nilai UN murni diraih oleh Kota Cirebon dengan nilai rata-rata 24.08, Kota Bekasi dengan nilai rata-rata 22.99, Kota Tasikmalaya dengan nilai rata-rata 22,91, Kabupaten Sumedang dengan nilai rata-rata 22, 88 dan Kota Sukabumi dengan nilai rata-rata 22,87.
"Untuk Kota Bandung nilai rata-ratanya 22,59 dengan jumlah peserta 39.259. Kabupaten Bandung nilai rata-ratanya 22,38 dengan jumlah peserta 60.634, Kota Cimahi nilai rata-ratanya 22,59 dengan peserta 8.610, KBB nilai rata-ratanya 22,31 dengan peserta 28.138," tuturnya.
Dede menambahkan, sesuai jadwal pengumuman kelulusan dilaksanakan secara serentak Sabtu (16/6). Berbeda dengan pengumuman UN SMP atau SMA, pengumuman kelulusan UN SDd dilaksanakan di sekolah. "Hasil kelulusan sudah diserahkan ke kabupaten kota sejak Kamis. Sabtu bisa diumumkan di sekolah," ucapnya. (A-157/A-89)***
Kamis, 14 Juni 2012
Langganan:
Postingan (Atom)
Berita yang lain
-
KELAS I SEMESTER I Menyimak (ngaregepkeun) 1. Mampu menyimak (ngaregepkeun) memahami , serta menanggapi berba...
-
PANITIA PENGADAAN PEGAWAI NEGERI SIPIL DAERAH PEMERINTAH KABUPATEN BANDUNG BARAT ...
-
Anak anjing : kirik/kicik Anak bagong : begu Anak bandeng : nanar Anak banteng : ...
-
Pelaksanaan PLPG tahun 2013 tinggal beberapa hari lagi. Bagi bapak dan ibu yang termasuk dalam Peserta PLPG tahun 2013 ini diharapkan memant...
-
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP) Satuan Pendidikan : SDN TUNAS KARYA Kelas / Semester : 4 /1 Tema ...
-
NFO : Data Uji Kompetensi Guru Kab Bandung Barat ( TUK : SMAN 1 LEMBANG ) Submitted by admin on Thu, 03/21/2013 - 10:26 NAMA SEK...
-
Pada tahun ini Alhamdulillah SDN Tunas Karya Kecamatan Parongpong mendapatkan dana pembangunan sebanyak tiga lokal kelas ditambah dengan ...
-
Silahkan di Download A. P K N - RPP Silabus PKN SD 1.zip - RPP Silabus PKN SD 2.zip - RPP Silabus PKN SD 3.zip - RPP S...