Periksa Hasil UTS
Jum'at, 16 Oktober 2009 , 10:58:00
ASTUTI (56) dan Weni (22) guru kelas III saat memeriksa hasil ujian tengah semester (UTS) siswanya mata pelajaran bahasa Inggris di tenda di halaman SDN Sukalaksana 1, Kampung Panyindangan, Desa Margamulya, Kecamatan Pangalengan, Kabupaten Bandung, Jumat (16/10). Kegiatan UTS terpaksa dilaksanakan di tenda sebagai ruang kelas meski tidak nyaman bagi siswa karena suasananya panas. Para siswa dan guru berharap sekolah yang ambruk akibat gempa segera dibangun kembali dan yang rusak diperbaiki.* USEN USMAN NASRULOH/”PR”
Tidak ada komentar:
Posting Komentar